Penulis : Redaksi

Tanah Bumbu, lenterabanua.com – dr Zairullah Simak Arahan Presiden Jokowi Secara Virtual

RAPAT Koordinasi Nasional Pengawasan Intern (Rakornas Wasin) tahun 2022 digelar Istana Negara dengan tema Kawal Produk Dalam Negeri untuk Bangsa Mandiri.

Rakor digelar secara hibrid dan dibuka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo, di Istana Negara Selasa (14/6/2022). Turut hadir Bupati Tanah Bumbu dr Zairullah Azhar secara virtual di ruang DLR Kantor Bupati.

Selama virtual berlangsung, Bupati dr Zairullah menyimak arahan presiden. Yakni, Presiden Jokowi mengingatkan seluruh kementerian dan lembaga yang mengikuti Rakornas Wasin untuk mempersiapkan langkah-langkah strategis dalam menghadapi ketidakpastian global yang berimbas pada krisis pangan dan krisis energi.

“Saat ini adalah situasi dunia sedang tidak mudah, tidak gampang. Hal ini disebabkan oleh situasi ketidakpastian global. Kita harus mempersiapkan langkah dan upaya strategis dalam menghadapi ancaman krisis pangan dan krisis energi. Pangan harus dipersiapkan dengan baik, energi juga harus dipersiapkan,” ujar Presiden berpesan.

Terkait krisis pangan, Presiden melihat peluang bagi Indonesia untuk dapat mampu bertahan bahkan menjadi pemasok pangan dunia, karena Indonesia merupakan negara agraris.

Advertisements