Penulis : Redaksi

BATULICIN, LENTERABANUA.COM – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) melalui Dinas Kesehatan setempat melakukan pencanangan Vaksinasi dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid 19 dengan pencegahan.

Pencanganan ditandai dengan Louncing Vaksinasi serta dimulainya tahapan screning dimulai dari tenaga kesehatan, Bupati Tanah Bumbu Sudian Noor serta pejabat Forkopimda setempat.

“Vaksin ini tiba pada hari Selasa (26/1/2021). Kemudian, hari Rabu (27/1/2021) sudah di distribusikan ke sejumlah Puskesmas serta ke fasilitas kesehatan lainnya. Jumlahnya ada 4.840 vial. Sasarannya 2.420 orang. Tahap awal, tenaga medis dan 10 pejabat publik esensial,”ucap Kadis Kesehatan Pemkab Tanbu, Setia Budi, usai launching vaksinasi di loby kantor Bupati Tanbu, Kamis (28/1/2021).

Dipastikan dia, vaksinasi yang sudah di jamin kehalalannya. Lebih lagi, pada hari ini sudah di suntikan kepada pejabat publik.

“Setelah hari ini, maka vaksinasi kedua dengan jeda 14 hari,” sambung dia.

Bupati Tanah Bumbu, Sudian Noor menyampaikan, rasa syukur tak terhingga dengan kedatangan 4.840 vial vaksin Covid 19 ke Tanah Bumbu.

“Vaksin yang tersedia ini diharapkan bisa memutus mata rantai penularan Covid 19 di daerah ini. Tapi, sebelum melakukan vaksinasi pastikan dulu prosedurnya dengan baik dalam rangka menjamin kesehatan dan keselamatan kita semua,” ujar dia saat menyampaikan sambutan.

Ditambahkan dia, meskipun vaksin ini telah tersedia namun prioritasnya sementara hanya tenaga kesehatan lantaran tidak memungkinkan dilakukan vaksinasi secara serempak untuk semua warga Kabupaten Tanah Bumbu.

“Meskipun vaksinasi sudah dilakukan kita harus tetap menjalankan protokol kesehatan dimana program 3 M itu adalah senjata utama melawan dan memutus mata rantai penularan Covid 19,” himbau dia.

Penulis Alhakim

Advertisements