Penulis : Redaksi

Sementara Said Akhmad mantan Sekda Tanah Bumbu yang cukup lama menjabat, sebelum akhirnya menyeberang ke kabupaten induk. Sedangkan Ikhsan Budiman beberapa kali menjabat sebagai pejabat eselon II di Pemkab Tanah Bumbu.

Meski berkarir diluar daerah, mereka masih ingat dengan ‘kampung halaman’ yang sudah membesarkannya dalam meniti karirnya.

Kehadiran para pejabat tinggi ini setidaknya memberikan semangat dan suport bagi Bumi Bersujud yang masih berjuang dari keterpurukan akibat badai pandemi Covid-19 sehingga membuat pembangunan sedikit melambat.

Mereka berharap Kabupaten Tanah Bumbu bisa bangkit dan maju setara dengan daerah lain di Nusantara.

Perayaan HUT kabupaten juga dihadiri unsur Forkopimda Tanah Bumbu didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuannya masing-masing.

Sejumlah rangkaian disajikan, dari pertujukan seni budaya tarian tradisional, pembacaan sejarah singkat terbentuknya kabupaten Tanah Bumbu dan lainnya. Kegiatan diakhiri dengan bukber dan salat magrib berjamaah. [alh]

Advertisements