Penulis : Redaksi
Suasana di Taman Education Parani, Desa Sejahtera, Kecamatan Simpang Empat, Tanah Bumbu.

Tanah Bumbu – Taman Education Park, Desa Sejahtera, Kecamatan Simpang Empat, jadi salah satu tujuan destinasi tengah kota di Kabupaten Tanah Bumbu, Minggu (14/4/2024).

Selain memiliki wisata berupa laut dan juga pantai, ternyata taman yang berada di tengah kota ini menjadi pilihan bagi warga Tanah Bumbu untuk menghabiskan libur Hari Raya Idul Fitri ini.

Berada tepat di pinggir jalan Ahmad Yani, pengunjung hanya diminta retribusi parkir untuk kendaraannya, Sisanya anda sudah bisa dengan puas berkeliling di taman ini.

Terdapat beberapa fasilitas yang ada, seperti ayunan, arena bermain anak, tempat duduk dan sebagainya. Untuk wahana permain anak seperti, mandi bola, dan sebagai itu disewakan.

Disini juga ada jajanan kaki, mulai dari pentol kuah, pentol goreng, gorengan serta aneka minuman.

Wisata ini sudah ramai sejak sore hari, mulai dari anak muda, orang tua. Semua kalangan nampaknya pas untuk kesini.

Andini salah seorang warga Batulicin, mengaku kesini bersama dengan pacarnya, memilih tempat ini karena memang letaknya di tengah kota kemudian tidak jauh dari rumahnya cukup sekitar 10 menit sampai.

“Pengen ke pantai, tapi takut macet, jadi milih yang dekat aja, kemarin sempat jalan sama keluarga kami sempat terjebak macet di Pagatan, jadi malas,” beber wanita berusia 20 tahun itu.

Selain Andini, Alfianor warga Kecamatan Simpang Empat, bahwa ia bersama keluarganya karena berada di kota, kemudian tempatnya juga nyaman pengawasan terhadap dua orang putrinya juga cukup nyaman terpantau.

“Tempatnya nyaman, untuk anak-anak senang bermain kesini, biasanya melukis, mandi bola dan permainan lain,” katanya.

Sementara itu kata dia, sehabis main ia dan istri serta anak-anaknya mencari pentol kuah, sebab di sana katanya, banyak penjual pentol yang cukup nikmat. [rie]

Advertisements