Penulis : Redaksi

Suasana sosialisasi gerakan memasyarakatkan gemar makan ikan di TK Pembina Kabupaten di Kecamatan Kusan Hilir, Jumat (1/4/2022).

Tanah Bumbu, lenterabanua.com – Analis Kebijakan Ahli Muda Dinas Perikanan Kabupaten Tanah Bumbu, Hj Rahmiwati Zulfah, SH, melakukan sosialisasi gerakan memasyarakatkan gemar makan ikan di TK Pembina Kabupaten di Kecamatan Kusan Hilir, Jumat (1/4/2022).

Gerakan ini dalam rangka pemenuhan gizi seimbang. Selain itu juga bagian upaya untuk pencegahan stunting.

Karena ikan memiliki sumber protein dengan beragam keunggulan dibanding produk hewani lainnya. Sejumlah keunggulan ikan diantaranya, mengandung asam lemak omega 3 tinggi untuk perkembangan mata, otak, dan jaringan syaraf.

Kemudian, ikan memiliki komposisi asam amino lengkap dan mudah dicerna serta diserap tubuh. Selanjutnya mengkonsumsi ikan mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke. Selain itu, ikan dapat mencegah penurunan penglihatan pada usia lanjut.

Advertisements