Kepala UPPD Samsat Banjarmasin 1, Anni Hanisah
Banjarmasin, lenterabanua.com – Dalam rangka memberikan kepuasan pelayanan bagi wajib pajak, Unit Pendapatan Pajak Daerah (UPPD) Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Banjarmasin 1 kembali mengoperasionalkan pelayanan mobil Samsat Keliling (Samkel) sejak 6 bulan lalu.
Sesuai kewenangannya, Samkel ini beroperasi untuk wilayah kecamatan Banjarmasin Selatan dan Banjarmasin Barat. Pengoperasian ini sebagai upaya meningkatkan pendapatan daerah, khususnya dari Pajak Kendaraan Bermotor (PKB).
“Namun karena kondisi masih pandemi Covid-19, maka layanan mobil samkel itu dengan penerapan protokol kesehatan ketat, yang harus dipatuhi oleh para wajib pajak saat membayar pajak kendaraan bermotornya,” kata Kepala UPPD Samsat Banjarmasin 1, Anni Hanisah, Senin (2/8/2021).
Dijelaskannya, antusias masyarakat memanfaatkan layanan ini cukup tinggi, karena memudahkan dalam melakukan pembayaran PKB.
“Rata-rata masyarakat yang terlayani dengan Samkel mencapai 40 hingga 80 berkas perhari,” terangnya.
Ani menyebutkan, untuk memberikan pelayanan yang lebih maksimal, pihaknya berharap adanya penambahan armada Samkel untuk mangkal di lokasi strategis.
“Kita perlu penambahan dua unit armada Samkel yang akan dioperasikan di wilayah KM 6 dan Sungai Gardu Veteran,” harapnya.
Pasalnya, keberadaan Samkel untuk wilayah tertentu lebih memperluas jangkauan dan memudahkan wajib pajak
“Hal ini juga akan berdampak terhadap peningkatan pendapatan daerah nantinya,” pungkasnya. ***