Penulis : Redaksi

Bangun Instalasi Pengolahan Air Bersih Berkapasitan 30 Liter Perdetik

Kepala Bidang Bina Cipta Karya Dinas PUPR Pemkab Tanbu, Amruddin memastikan saat ini pembangunan Instalasi Pengolahan Air Bersih berkapasitas 30 liter perdetik di IKK Angsana segera rampung.

“Secara fisik sudah 70 persen rampung,” jelas dia.

Menurut dia, dengan penambahan instalasi pengolahan air bersih di IKK Angsana ini akan berdampak pada peningkatan kuantitas prosuksi air bersih serta peningkatan pelayanan ke masyarakat.

“Sebagian air bersih untuk didistribusikan ke RSUD Tipe D di Desa Satui Barat Kecamatan Satui,” beber dia.

Menambahkan, Direktur PTAM Bersujud, H Abdul Hafiz mengaku bersyukur dengan tambahan instalasi pengolahan air bersih berkapasitas 30 liter perdetik ini.

“Dengan penambahan ini, produksi air bersih di IKK Angsana menjadi 50 liter perdetik,” syukur dia.

Hafiz membenarkan instalasi pengolahan air bersih IKK Angsana untuk menopang kebutuhan air bersih di RSUD Tipe D di Desa Satui Barat.

“Tapi tetap kita alokasikan 300 SR bar uke rumah-rumah warga, khususnya Desa Sekapuk yang sudah ada jaringan pipa air bersih,” tutup dia. *

Advertisements