Penulis : Redaksi

Tanah Bumbu – Seorang perempuan berusia 46 tahun, warga Manunggal Dusun I RT 004 Desa Manunggal, Kecamatan Karang Bintang, Kabupaten Tanah Bumbu tewas persis dihari ulang tahunnya, Sabtu (1/7/2023) sekitar pukul 12.45 Wita.

Korban meninggal dunia akibat terlibat kecelakaan lalu lintas saat dibonceng mengendarai sepeda motor jenis Yamaha Mio 125 hitam bernopol DA 4594 ZAU. Laka lantas terjadi di Jalan Desa Rejo Winangun, Kecamatan Karang Bintang.

Menurut penuturan Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Tri Hambodo SIK melalui Kasi Humas Iptu Jonser Sinaga, dalam laka lantas itu sepeda motor yang diboncengi korban menabrak sebuah truk.

“Korban dibonceng Jayadi (54) yang juga meninggal dunia dalam peristiwa tersebut,” tukasnya.

Korban Jayadi juga beralamat sama dengan korban Sutinah. Keduanya mengalami luka dibagian kepala setelah menabrak truk Mitsubitshi Colt diesel kuning bernopol DA 8314 JF.

“Truk dikemudikan Abdul Wahab (26), warga Desa Alat RT 005 RW 002 Kecamatan Hantakan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah,” terangnya sembari menjelaskan pengemudi truk dalam kondisi sehat.

Saat peristiwa, beber Jonser, hujan deras mengguyur lokasi kejadian. Truk melaju dari arah Karang Bintang menuju Lasung, Kecamatan Kusan Hulu.

“Ketika di TKP, tepatnya di tikungan datang dari arah berlawanan motor yang dikendarai dan diboncengi kedua korban. Dengan kecepatan tinggi motor menabrak bagian depan bak sebelah kanan truk,” terangnya.

Tak ayal, akibat benturan keras itu, kedua korban mengalami luka dibagian kepala dan meninggal dunia ditempat. Sementara kedua kendaraan juga mengalami kerusakan.

“Saat ini perkara kecelakaan lalu lintas tersebut sedang ditangani polisi,” pungkasnya.

Menurut informasi, kedua korban meninggal dunia merupakan pasangan suami istri. “Benar korban suami istri. Warga dekat rumah Ulun di Manunggal,” ujar seorang warga Desa Manunggal yang enggan identitasnya disebutkan. [kim]

Advertisements