“Meski pelaksanaannya multiyear selama 3 tahun, tapi kami jamin tahun ini rampung,” ujarnya.
Menurutnya, proyek paket dari Asam-asam, Tanah Laut Batulicin, Tanah Bumbu senilai Rp 180 M itu progresnya sudah pengaspalan di Sebamban.
“Pekan depan sudah pengaspalan di Angsana setelah kelar di Sebamban. Baru lanjut ke Betung, Pulau Salak dan Batulicin,” terangnya didepan Kadis PUPR Tanah Bumbu, Subhansyah dan Kabid Bina Marga, Hernadi.
Mendengar janji itu, Subhansyah berharap jalur yang selama ini dikeluhkan masyarakat tersebut agar bisa dikebut pengerjaannya. Sehingga bisa segera dinikmati hasil pembangunannya.
“Kita sangat berharap perbaikan jalan nasional di Kabupaten Tanah Bumbu segera rampung. Selain itu kita juga mendesak kelanjutan rehab jembatan yang mangkrak cepat dilakukan,” harapnya.
Kadis PUPR Tanah Bumbu ini berjanji pula akan terus melakukan koordinasi dengan pihak Balai Jalan di Banjarmasin, agar percepatan pengerjaan lebih ditingkatkan. [alh]