Penulis : Redaksi

Kabupaten Tanah Bumbu, LENTERABANUA.COM – Kapolres Tanah Bumbu (Tanbu) AKBP Himawan Sutanto Saragih SIK, memastikan keamanan kegiatan ibadah ummat kristiani di Hari Raya Natal Tanggal 25 Desember 2020, dengan menurunkan personil berjaga dikawasan gereja.

Kapolres Tanbu, AKBP Himawan melalui Kasubag Humas Polres Tanbu, AKP H Made, memastikan anggota kepolisian setempat melakukan pengamanan disemua gereja yang melaksanakan ibadah Misa Natal dari pukul 09.00 hingga 12.00, tidak mengalami kendala.

“Demi nyamannya warga nasrani melaksanakan ibadah misa Natal, maka pengamanan perlu dilaksanakan agar mereka nyaman dalam melaksanakan ibadahnya,” kata dia di ruang kerjanya Polres Tanah Bumbu, Jumat (25/12/2020)..

Bahkan, Kapolres Tanbu, AKBP Himawan Sutanto Saragih turun langsung mendatangi Gereja Betel Indonesia Ekklesia di Jalan Bhayangkara KM 3 dan GPDI PNIEL Batulicin KM 2 Desa Gunung Antasari Kecamatan Simpang Empat, untuk memastikan kegiatan sacral keagamaan tersebut berjalan lancar.

“Di kecamatan yang sama, Kapolres Tanbu juga meninjau langsung kegiatan ibadah ummat kristiani di Gereja GKE Gloria di Jalan Bakau Kelurahan Tungkaran Pangeran dan Gereja Bethel di Jalan Beteran Desa Barokah, serta GPIB Sola Gratia,” terang dia.

Dibeberkan dia, Kapolres  Tanbu mengecek keamanan dan kesiapan anggota yang bertugas di wilyah masing-masing dan menekankan agar pelaksanaan ibadah tetap sesuai dengan protokol kesehatan.

“Karena masih masa pandemi, semuanya diharapkan melaksanakan ibadah dengan menerapkan 3M yakni menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,” ucap dia menyampaikan himbauan Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Himawan Sutanto Saragih.

Advertisements