Penulis : Redaksi

Tanah Bumbu, lenterabanua.comBabinsa Koramil Satui Berjibaku Bantu Pengendara

DEMI memberikan kenyamanan dan kelancaran bagi pengendara yang melintas di jalan alternatif di Desa Satui Barat, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu, pasca ditutupnya akses utama di KM 171 akibat longsor, tim gabungan memberlakukan sistem buka tutup arus lalu lintas.

Dari sejumlah petugas gabungan, tampak pula turut membantu personil TNI dari Babinsa Koramil Satui. Mereka membaur dengan tim dari unsur Polri, Dishub dan Satpol PP Pemkab Tanah Bumbu.

Danramil 1022-04/ Satui, Lettu Inf Kuat Didik Suryono, telah menginstruksikan jajarannya agar membantu mengamankan dan memantau arus lalulintas di lokasi jalan alternatif Km 171.

Hal tersebut sesuai arahan Dandim 1022/Tnb, Letkol Inf Aldin Hadi, SH MTr (Han).

“Kami terjunkan Babinsa untuk membantu mengamankan dan mengatur lalin di Jalan alternatif Km 171 di Desa Satui Barat. Diharapkan ruas ini dapat menggantikan jalan nasional yang telah longsor,” ucap Danramil, Kamis (20/10/2022).

Menurutnya, saat ini jalan alternatif telah mulai dioperasikan dan bisa dilintasi oleh pengendara kendaraan bermotor.

“Sudah bisa digunakan, baik roda dua maupun lebih. Guna menjamin keamanan dan kelancaran proses pengerjaan jalan maupun arus lalulintas pada jalan tersebut,” sambungnya.

Dikatakannya, Babinsa Koramil Satui dan tim gabungan dari berbagai pihak terkait akan selalu siaga dan siap membantu pengendara yang melintas dan mengalami kendala.

“Perlu kepedulian dan peran serta dari berbagai pihak, dalam mengatasi permasalahan pengalihan jalan dari jalan nasional yang telah longsor ke jalur alternatif yang masih berlangsung proses pengerjaannya,” tutur Lettu Inf Kuat Didik Suryono.

Dijelaskannya, saat ini proses pengerjaan sudah masuk tahap pengerasan jalan. “Semoga proses pengerjaan jalan bisa berjalan dengan lancar sehingga arus lalulintas bisa kembali normal,” pungkas Danramil.

Terpantau di lapangan, tim gabungan dari Koramil 1022-04/Satui, Satlantas Polres Tanah Bumbu, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Muspika Satui dan beberapa sukarelawan melakukan pengamanan arus lalulintas di jalan alternatif Km 171 Desa Satui Barat.

Meskipun masih dalam proses pengerjaan, dengan kondisi belum maksimal untuk dapat dilewati kendaraan bermotor. Namun jalan alternatif sudah mulai difungsikan dan arus terlihat lancar.

Proses pengerjaan badan jalan oleh Dinas PUPR Tanah Bumbu terus digenjot, saat ini tahapannya telah sampai pada pengerasan jalan. [hk]

Advertisements