Penulis : Redaksi

”Kapasitas ruang ibadah ini bisa menampung 600 jamaah dan lantai 1 atau ruangan serbaguna bisa menampung 600 sampai 1000 orang,” katanya.

Selain itu, dilantai 1 juga ada dua gazebo untuk bersantai di area masjid tersebut dengan angin laut di Pantai Siring Pagatan itu.

COO PT BIB, Raden Utoro, juga menambahkan, masjid ini adalah yang pertama di Kalimantan dibangun di pinggir laut.

Bangunan masjid apung ini belum semuanya rampung, masih ada bagian yang masih diselesaikan hingga tamannya di bagian depan masjid.

”Kita ingin masjid ini bisa dinikmati semua orang dari semua kalangan, makanya tahun depan kami akan bangun lift di masjid ini untuk memfasilitasi Difabel dan lanjut usia,” Katanya.

Dia juga menyampaikan bahwa bangunan masjid ini adalah persembahan PT BIB dengan pilar keagamaan. Tentu saja, keberadaan masjid ini akan meningkatkan perekonomian warga setempat karena ini akan menjadi wisata religi.

Sementara itu, Bupati Tanah Bumbu, dr HM Zairullah Azhar, mengatakan apa yang telah dicitakan kini terwujud. Tanah Bumbu memiliki banyak masjid yang megah dan ditambah masjid Apung ini akan menjadi ikonik wisata religi di Tanah Bumbu.

”Kami dari Pemerintah Daerah mengucapkan banyak terimakasih dan ke depan kita akan upayakan bangun Islamic Center,” ungkapnya.

Keberadaan masjid Apung ini akan membawa dampak positif. Langkah selanjutnya, Pemerintah Daerah bakal membenahi area tersebut dan membangun dua jalan yaitu jalan khusus wisata dan jalan untuk lalu lintas umum. [yat]

Advertisements