Tanah Bumbu, lenterabanua.com – Jajaran Kodim 1022/Tanah Bumbu pada Hari Raya Idul Adha 1444 H ini kembali melaksanakan penyembelihan hewan untuk qurban. Setidaknya 11 ekor sapi dan 6 kambing dipotong diqurbankan.
Prosesi penyembelihan dilaksanakan dihalaman belakang Makodim 1022/Tnb, Jalan Kodeco km 4,5 Desa Sari Gadung, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis (29/6/2022).
Sementara 5 ekor diantaranya didistribusikan ke Koramil jajaran Kodim 1022/Tnb. Dagingnya dibagikan kepada Veteran Kemerdekaan, Warakawuri, Pondok Pesantren, Panti Asuhan dan warga sekitar Makodim 1022/Tnb yang membutuhkan dan berhak menerimanya.
“Mudahan kegiatan pemotongan hewan qurban dapat memberikan manfaat dan hikmah bagi seluruh pihak,” ungkap Dandim 1022/Tnb Letkol Inf Aldin Hadi, SH, MTr (Han) melalui Kasdim 1022/Tnb Mayor Inf Priya Firmansyah.
Dituturkannya, seperti tahun sebelumnya, seluruh kegiatan mulai dari penyembelihan hingga daging siap dibagikan, seluruhnya dilakukan oleh panitia qurban yang telah ditunjuk.
“Semoga dengan ibadah qurban ini, kita dapat memaknai apa itu makna dari qurban yang telah dicontohkan oleh Nabi Ibrahim As dan Nabi Ismail As,” sambungnya
Dikatakan Priya, ibadah qurban itu adalah tentang pengorbanan apa yang kita cintai seperti harta benda kita untuk diberikan kepada orang lain yang membutuhkan.
“Untuk saat ini kita hanya berkorban dalam bentuk hewan qurban, tapi Nabi Ibrahim rela mengorbankan anak kesayangannya, sedangkan Nabi Ismail rela mengorbankan jiwanya demi menjalankan perintah dari Allah SWT,” terangnya.
Ia berharap, semua diberikan kemudahan dan keikhlasan dalam melaksanakan hikmah lebaran Idul Adha ini.
“Pemotongan hewan qurban ini dilakukan, selain untuk beribadah juga untuk menjalin silaturahmi antara TNI dan juga masyarakat,” pungkas Kasdim. [dim]