Penulis : Redaksi
Bupati Tanah Bumbu dr Zairullah Azhar menyerahkan trofi bergilir Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) Ke-XIX Tingkat Kabupaten kepada Camat Karang Bintang yang menjadi tuan rumah even tahunan ini. MTQN Ke-XIX dibuka bupati di Lapangan Mandala Krida Desa Manunggal.

Tanah Bumbu – Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) Ke-XIX Tingkat Kabupaten Tanah Bumbu l resmi di buka, Minggu (8/10/2023) malam.

Bupati Zairullah Azhar membuka MTQN yang di gelar di Lapangan Mandala Krida Desa Manunggal, Kecamatan Karang Bintang, 8 – 14 Oktober 2023.

Ketua Umum MTQN Ke-XIX Tingkat Kabupaten Tanah Bumbu, Safruddin mengatakan kegiatan kali ini di ikuti sebanyak 12 Kecamatan se-Tanah Bumbu.

Sebanyak 26 cabang yang di lombakan dengan melibatkan sebanyak 481 peserta, 130 dewan hakim, dan 187 panitia pelaksana.

Selain itu, pihak panitia juga menyediakan 48 rumah untuk kafilah, 10 rumah untuk dewan hakim, dan 8 venue sebagai tempat lomba.

Ucapan terimakasih juga di sampaikan Safruddin kepada semua pihak yang terlibat sehingga kegiatan di Kecamatan Karang Bintang ini terlaksana.

Kepala Kantor Kemenag Tanbu, M Rusdi Hilmi berharap ajang ini mampu menjadikan generasi sekarang dan akan datang menjadi generasi Qurani.

Generasi yang akhlaknya berpedoman pada Al-Quran yang mana hal itu selaras dengan program Bupati yaitu Satu Desa Satu Masjid (SDSM).

Advertisements