Penulis : Redaksi

Tanah Bumbu – Dukungan untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu nomor urut 1, Andi Rudi Latif – H Bahsanuddin (ARB) terus mengalir di Kecamatan Satui. Masyarakat antusias menyampaikan dukungannya, Kamis (26/9/2024) malam.

Tingginya animo dukungan itu terekam saat Cawabup nomor urut 1 H Bahsanuddin bersilaturahmi sekaligus menghadiri undangan Maulid Nabi Muhammad SAW di Majelis Burdah Assufi yang beralamat di Jalan Provinsi Km 6l8 Desa Sinar Bulan dibawah asuhan Habib Abdillah Al-Kaf.

Dalam kegiatan tersebut, H Bahsanuddin disambut hangat masyarakat dan tokoh agama serta alim ulama. Diantaranya Tuan Guru Mulkan, Ustadz Baihaqi dan Tuan Guru H Khairun Noor.

Habib Abdillah Al-Kaf selaku ahlul bait sangat senang dengan kehadiran Cawabup Tanah Bumbu berjargon BerAKSI H Bahsanuddin (HB) ini.

Pada kesempatan itu HB menyampaikan apresiasi dan ungkapan terima kasih atas sambutan dan penerimaan di majelis yang sangat ramah dan antusias.

Terlebih atas dukungan dan doa mereka juga agar pasangan ARB menjadi Bupati Dan Wakil Bupati Tanah Bumbu periode 2024-2029.

“Terimakasih atas doa dan dukungannya. Kami tak akan pernah lupakan atas kebaikan kalian semua. Mudahan nanti amal baik ini dibalas Allah SWT dengan kebaikan pula,” kata H Bahsanuddin.

Sementara Tuan Guru Mulkan dan Habib Abdillah Al-Kaf mendoakan pasangan Andi Rudi Latif – H Bahsanuddin (ARB) terpilih dalam kontestasi Pilkada Serentak 2024 ini.

“Kami ucapakan terimakasih atas silaturahminya kepada H Bahsanuddin calon Wakil Bupati Tanah Bumbu. Mudah-mudahan jika beliau terpilih menjadi orang yang amanah, dapat melaksanakan tugas dengan baik sebagaimana yang diajarkan Baginda Rasul SAW,” ucap Tuan Guru Mulkan didampingi Habib Abdillah Al-Kaf.

Dalam kontestasi Pilkada Serentak 2024 di Tanah Bumbu, Paslon Andi Rudi Latif dan H Bahsanuddin menjadi calon tunggal dengan nomor urut 1. Masyarakat optimis paslon ini bisa menang mutlak mengalahkan lawannya kotak kosong. *

Advertisements