Penulis : Redaksi

Martapura – Korban musibah kebakaran di Desa Kaliukan, Kecamatan Astambul, Kabupaten Banjar, mendapat perhatian dan bantuan dari Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, H Muhammad Rofiqi pada Sabtu (26/7/2025) sore.

Sebelumnya, kebakaran terjadi pada Jumat pagi, (25/7/2025) menghanguskan 7 buah rumah dan 3 buah rumah rusak ringan.

Prihatin terhadap korban, Legislator Senayan Jakarta asal Fraksi Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini langsung terjun kelokasi kebakaran.

Kedatangan Ketua DPRD Banjar periode 2019-2024 ini langsung disambut baik oleh Kepala Desa (Kades) Kaliukan bersama warga setempat, khususnya para korban terdampak.

Tidak dengan tangan kosong, H Muhammad Rofiqi datang dengan memboyong bantuan berupa santunan kepada 10 kepala keluarga yang terdampak kebakaran.

Pria penyandang gelar sarjana hukum (SH) dari Universitas Diponegoro (Undip) Semarang Jawa Tengah ini berharap bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban para korban.

“Alhamdulillah saya ada rezeki untuk membantu meringankan korban kebakaran di Desa Kaliukan ini,” ucap anggota komisi XIII Senayan Jakarta ini.

Menurut putra sulung dari pengusaha kuliner asal Kabupaten Banjar Hj Enong ini, para korban perlu mendapat perhatian serius agar bisa kembali membangun rumah dan menjalani kehidupan secara layak.

Ia juga mengajak masyarakat untuk turut serta membantu sesama yang tertimpa musibah.

“Dalam ajaran agama kita, tolong-menolong dalam kebaikan sangat dianjurkan. Karena itu, mari kita bantu warga yang sedang mengalami musibah,” ajak pria kelahiran Martapura Kabupaten Banjar 37 Tahun silam ini.

Bantuan yang diberikan Rofiqi ini pun disambut dengan rasa syukur oleh para korban. Mereka mengungkapkan terima kasih dan berharap bantuan juga datang dari pihak-pihak lain, termasuk para dermawan di Kabupaten Banjar.

“Kami berterima kasih atas bantuan yang diberikan Pak Muhammad Rofiqi. Kami juga berharap bantuan dari para dermawan lainnya,” ungkapnya salah satu korban kebakaran. [fen]

Advertisements