Penulis : Redaksi

Tanah Bumbu, lenterabanua.com – Dalam rangka penajaman program pembangunan kabupaten Tanah Bumbu, Bupati HM Zairullah Azhar menggelar rapat kordinasi (Rakor) dengan seluruh SKPD di lingkup pemkab, di ruang rapat bupati komplek perkantoran Gunung Tinggi, Senin (17/5/2021).

Dalam Rakor tersebut seluruh SKPD diminta ekspose secara bergantian untuk menopang visi misi di instansi masing-masing yang berkaitan dengan teknis substansial.

“Melalui rakor ini kita tentunya nanti akan ada usul dan saran sehingga nanti kita akan sama sama melakukan penajaman visi misi dan program kedepan,” kata Zairullah.

Selain membahas terkait personal, organisasi pemerintahan ini harus didukung coumonity personal. Sehingga akan mengetahui kekuatan masing-masing, baik terkait permasalahannya dan solusinya.

“Saya nanti bersama pak wakil bupati, sekda dan para asisten serta staf alhi akan dapat merekam dan bisa memahami ekspose program dari seluruh SKPD, sebab kedepan ini kita hanya memiliki waktu hanya 3,5 tahun lebih sedikit padahal target target kita tentu sangat maksimal,” lanjutnya.

Ia ingin orang luar yang masuk ke Tanah Dinas PUPR dan Disperkimtan bekerja dan seluruh dinas juga boleh memberikan masukan serta saran agar semua dapat terwujud.

Rakor dihadiri seluruh SKPD, dan sekretaris daerah, para asisten serta staf ahli di lingkup pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu. Tim

Advertisements