Penulis : Redaksi

Tanah Bumbu, lenterabanua.com – Kecintaan terhadap negara sudah tergambar sejak zaman perjuangan. Generasi sekarang tugasnya menjaga persatuan dan kesatuan yang telah diperjuangkan.

“Jadi generasi muda masih punya PR, yaitu menjaga kesatuan dan persatuan sebagai bingkai NKRI yang berdaulat, cinta tanah air,” kata M Yani Helmi Sosialisasi Wawasan kebangsaan dan Ideologi Pancasila, di Kelurahan Gunung Tinggi, Batulicin, Tanah Bumbu, belum lama tadi.

Caranya mudah, mata pelajaran pendidikan moral Pancasila atau biasa disingkat PMP atau sekarang menjadi mata pelajaran Wawasan Kebangsaan dan Ideologi Pancasila bisa lebih diperkuat diseluruh satuan pendidikan. Karena itu bisa membentuk karakter generasi muda.

Anggota DPRD Kalsel Muhammad Yani Helmi memandang bahwa wawasan kebangsaan dan Ideologi Pancasila bisa kembali diaplikasi sebagai pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. Seperti yang dilakukan pemerintah pada tahun 80-90an.

“Supaya, kaum millenial di Banua dapat terus memahami karakter serta nilai-nilai ideologi pancasila sebagai wawasan bernegara,” harapnya.

Perkembangan pembangunan, ekonomi dan politik yang hebat di berbagai negara dunia bisa menjadi pembelajaran, dengan catatan jangan sampai mengadopsi budaya yang tidak sesuai dengan budaya kita.

“Agar tetap bisa menjaga kearifan lokal yang berdaulat dan bernegara di Indonesia,” cetusnya. [sya]

Advertisements